MANADO, SorotanNews.com —Jajaran Pengurus DPC Banteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Minahasa Selatan resmi dilantik, serentak dengan pengurus DPC BMI se-Provinsi Sulawesi Utara, Sabtu (11/06) akhir pekan kemarin di Hotel Yama, Tondano Minahasa.
Menariknya pelantikaan 15 DPC BMI se-Sulut itu dihadiri langsung Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto; Bendahara Umum DPP PDIP yang juga merupakan Ketua DPD PDIP Sulut, Olly Dondokambey, Ketua DPP PDIP Bidang Pemuda dan Olahraga, Eriko Sotarduga, Ketua Bapilu PDIP Sulut, Steven Kandouw, Sekretaris DPD PDIP Sulut Franky Wongkar serta Ketua DPD BMI Sulut, Rio Dondokambey dan seluruh Ketua DPC PDIP se-Sulut.

Pelantikan diawali dengan pembacaab ikrar yang dipimpin langsung oleh ketua DPD PDI-P Sulut Olly Dondokambey, setelah itu dilakukan penyerahan Pataka dari Ketua DPC PDIP Minsel Stefanus Lumowa ke pengurus DPC BMI Minsel.
Ketua DPP BMI yang juga Ketua DPD BMI Provinsi Sulawesi Utara Rio Dondokambey menyebutkan dilantik pengurus BMI se-Sulut sebagai tanda tuntasnya proses konsolidasi organisasi BMI di Sulut.

Tokoh muda Sulut yang matang dan tenang, itu mengaku bangga BMI Sulut menjadi yang pertama dilantik. Dalam kesempatan itu, Rio mengumandangkan kerja-kerja konsolidatif BMI dalam menatap pemenangan pemilu dan pilkada 2024. Menurutnya terkumpul sekitar 350 pengurus DPC di seluruh Sulut. Dengan selesainya konsolidasi, maka pihaknya bisa menatap target ke depan.
“Target jangka pendek dua tahun ke depan ada Pemilu dan Pilkada. Namanya kita badan sayap partai, kita menangkan partai kita. Jangka panjang, kita sebagai ormas kepemudaan, juga tugas utama kita adalah menjadi alat, menjadi media untuk mensosialisasikan ideologi kita, ideologi Pancasila,” kata Rio.

Apresiasi Rio dondokambey mewakili ketua umum atas suksesnya pelantikan para pengurus BMI Sulawesi Utara (Sulut) untuk membangun generasi muda Indonesia.
“Mewakili Ketua Umum BMI Mas Herviano dan seluruh pengurus DPP BMI, serta pengurus DPD Sulut, kami mengucapkan selamat atas dilantiknya teman-teman sekalian. Selamat bekerja, selamat bertugas dan mari kita sebagai BMI khususnya Provinsi Sulut, menjadi alat untuk pembangunan generasi muda Sulut,” tandas Rio.
Sebelumnya Sekjen DPP PDI-P Hasto Kristiyanto berharap BMI semakin membawa optimisme PDIP.
BMI diharapkan bisa membangun jejaring internasional, dan mengikuti jejak Bung Karno.
Diketahui DPC BMI Minsel dipimpin KSB Vickly Lumowa sebagai Ketua, Valen Sumendap sebagai sekretaris dan Mario Mandagie sebagai Bendahara. Kemudian para wakil ketua dan bidang, wakil sekretaris dan wakil bendahara yang semuanya berjumlah 25 personil. (*)
Tinggalkan Balasan